1Sebuah Nyanyian. Mazmur Korah. Untuk pemimpin pujian: Menurut Mahalat Leanot. Nyanyian Heman, orang Ezrahi. (88-2) Ya TUHAN, Allah keselamatanku, Aku telah berseru pada waktu siang dan malam di hadapan-Mu.
2(88-3) Biarlah doaku sampai di hadapan-Mu, condongkanlah telinga-Mu kepada seruanku.
3(88-4) Sebab, jiwaku penuh dengan penderitaan, dan hidupku menyentuh dunia orang mati.
4(88-5) Aku terhitung di antara orang-orang yang turun ke liang kubur, aku seperti orang yang tidak punya kekuatan.
5(88-6) Aku dilepaskan di antara orang-orang mati, seperti orang-orang yang terluka parah, yang terbaring di dalam kubur, yang tidak Engkau ingat lagi, dan mereka terputus dari tangan-Mu.
6(88-7) Engkau meletakkan aku di bagian terbawah liang kubur, dalam kegelapan, di tempat-tempat yang dalam.
7(88-8) Murka-Mu menekan aku, dan Engkau menindas aku dengan segala pecahan gelombang-Mu. Sela
8(88-9) Engkau telah menjauhkanku dari kenalan-kenalanku, Engkau telah menjadikan aku kejijikan bagi mereka. Aku tertahan dan tidak dapat keluar.
9(88-10) Mataku meredup karena derita. Setiap hari aku berseru kepada-Mu, ya Tuhan, Aku menadahkan tanganku kepada-Mu.
10(88-11) Apakah Engkau membuat keajaiban-keajaiban untuk orang mati? Apakah arwah-arwah bangkit dan memuji Engkau untuk meninggikan-Mu? Sela
11(88-12) Apakah kasih setia-Mu diberitakan di dalam kubur, dan kesetiaan-Mu di tempat kehancuran?
12(88-13) Apakah keajaiban-keajaiban-Mu diketahui di dalam kegelapan, atau kebenaran-Mu di negeri yang terlupakan?
13(88-14) Namun aku, ya TUHAN, berseru kepada-Mu, pada pagi hari, doaku sampai ke hadapan-Mu.
14(88-15) Ya TUHAN, mengapa Engkau menolak jiwaku? Mengapa Engkau menyembunyikan wajah-Mu dariku?
15(88-16) Aku menderita dan nyaris mati sejak masa mudaku, aku menanggung kengerian dari-Mu, aku putus asa.
16(88-17) Murka-Mu menimpa aku, kengerian-Mu menghabisi aku.
17(88-18) Mereka mengelilingiku seperti air sepanjang hari, mereka bersatu mengepung aku.
18(88-19) Engkau membuat sahabat dan temanku menjauh dariku, kenalan-kenalanku adalah kegelapan.