1Di tepi sungai-sungai Babel, di sana kita duduk sambil menangis, ketika kita mengingat Sion.
2Di atas pohon-pohon gandarusa, di tengah-tengahnya kita menggantungkan kecapi kita.
3Sebab, di sana orang-orang yang menawan kita meminta lagu-lagu kepada kita, dan orang-orang yang menyiksa kita bergembira, sambil berkata, "Nyanyikan kami salah satu lagu-lagu Sion.
4Bagaimana bisa kita menyanyikan lagu TUHAN di negeri asing?
5Jika aku melupakanmu, hai Yerusalem, kiranya tangan kananku melupakannya.
6Kiranya lidahku melekat pada langit-langit mulutku, jika aku tidak mengingatmu, jika aku tidak menjunjung Yerusalem mengatasi puncak sukacitaku.
7Ingatlah, ya TUHAN, terhadap anak-cucu Edom pada hari Yerusalem, yang berkata, "Bongkarlah itu, bongkarlah itu sampai ke dasarnya.
8Hai putri Babel, yang pasti dihancurkan! Berbahagialah seseorang yang membalaskan kepadamu, atas hal yang telah kamu lakukan kepada kami.
9Berbahagialah ia yang menangkap anak-anakmu dan menghancurkan mereka, pada bukit-bukit batu.