Bible 2 India Mobile
[VER] : [AYT]     [PL]  [PB] 
 <<  Numbers 12 >> 

Miryam dan Harun Mengkritik Musa

1Miryam dan Harun berbicara menentang Musa. Mereka mengkritiknya karena ia menikah dengan perempuan Kush.

2Mereka berkata, "Apakah TUHAN hanya berbicara melalui Musa saja? Bukankah Dia juga telah berbicara melalui kita?" Dan, TUHAN mendengar hal itu.

3Sementara itu, Musa adalah seorang yang sangat lembut hati. Hatinya lebih lembut daripada semua orang di muka bumi ini.

4Tiba-tiba, TUHAN datang dan berkata kepada Musa, Harun, dan Miryam, "Kalian bertiga, datanglah ke Kemah Pertemuan sekarang!" Maka, ketiganya pun pergi ke Kemah Pertemuan.

5Lalu, TUHAN turun dalam tiang awan dan berdiri di pintu masuk Kemah. Ia memanggil Harun dan Miryam. Setelah keduanya menghadap,

6TUHAN berkata, "Dengarkanlah perkataan-Ku! Jika ada seorang nabi di antaramu, Aku, TUHAN, akan menyatakan diri-Ku kepadanya dalam penglihatan. Aku akan berbicara kepadanya melalui mimpi.

7Akan tetapi, Musa tidak seperti itu. Ia adalah hamba yang setia di rumah-Ku.

8Aku berbicara kepadanya dengan berhadapan muka, jelas, dan tidak menggunakan maksud yang tersembunyi. Ia melihat rupa TUHAN. Sebab itu, mengapa kalian berani menentang hamba-Ku Musa?

9TUHAN sangat marah kepada mereka dan Dia meninggalkan mereka.

10Ketika tiang awan meninggalkan Kemah Pertemuan, kulit Miryam menjadi putih seperti salju. Ia terkena kusta. Saat Harun menoleh kepadanya, ia melihat Miryam terkena kusta.

11Lalu, Harun berkata kepada Musa, "Tuanku, aku mohon kepadamu, jangan timpakan dosa ini ke atas kami. Karena kebodohan kamilah kami melakukan dosa itu.

12Janganlah biarkan Miryam menjadi seperti seorang bayi yang mati saat dilahirkan, yang sebagian dagingnya sudah membusuk saat keluar dari rahim ibunya.

13Maka, Musa pun berdoa kepada TUHAN, "Ya Allah, sembuhkanlah dia dari penyakitnya!

14TUHAN menjawab Musa, "Seandainya ayah Miryam meludahi wajah Miryam, bukankah Miryam harus menanggung malu selama tujuh hari? Jadi, biarlah ia dikeluarkan dari perkemahan selama tujuh hari. Sesudah itu, ia dapat kembali ke dalam perkemahan.

15Maka, Miryam diasingkan di luar perkemahan selama tujuh hari. Dan, umat Israel tidak berangkat sebelum Miryam kembali.

16Sesudah itu, umat Israel meninggalkan Hazerot dan berkemah di padang belantara Paran.


  Share Facebook  |  Share Twitter

 <<  Numbers 12 >> 


Bible2india.com
© 2010-2025
Help
Dual Panel

Laporan Masalah/Saran